Kumpulan Kata Kata Mutiara Terbaik dan Pilihan
Kata Kata Mutiara Terbaik
- Jackie Chan
”Jangan biarkan keadaan mengontrolmu. Kamulah yang mengontrol keadaan.” Jackie Chan, aktor laga asal Hong Kong
- Lao Tzu
”Memahami orang lain adalah kearifan, memahami diri Anda sendiri adalah pencerahan.” Lao Tzu (600–531 SM), filsuf asal China
- Edward G Bulwer-Lytton
”Saya lebih senang mempunyai lima musuh yang kompeten dan energik daripada seorang kawan yang tidak begitu pandai.” Edward G Bulwer-Lytton (1803–1873), politikus dan pujangga Inggris
- Johann Wolfgang von Goethe
“Keraguan hanya dapat dihilangkan dengan tindakan.” Johann Wolfgang von Goethe (1749–1832), dramawan dan novelis Jerman
- Albert Einstein
”Kelemahan sikap akan menjadi kelemahan karakter.” Albert Einstein (1879–1955), ahli fisika Amerika Serikat kelahiran Jerman
- Vaclav Havel
”Harapan bukanlah keyakinan bahwa sesuatu akan berubah menjadi baik, namun kenyataan bahwa semua hal itu masuk akal, tergantung bagaimana cara kita mengubahnya.” Vaclav Havel, dramawan Chechnya dan Presiden Cekoslovakia (1989–92)
- Benjamin Disraeli
”Salah satu hal yang paling sulit di dunia ini adalah mengakui kesalahan dan tak ada yang lebih membantu dalam memecahkan persoalan daripada pengakuan jujur.” Benjamin Disraeli (1804–1881), Novelis dan Mantan Perdana Menteri Inggris
- Napoleon Bonaparte
“Anda tidak boleh terlalu sering bertarung hanya dengan satu musuh. Karena Anda mengajarkan semua seni bertarung Anda kepada musuh itu.” Napoleon Bonaparte (1769–1821), jenderal, politikus dan Kaisar Prancis (1804–1814)
- Alexander Graham Bell
”Konsentrasikan seluruh pikiran selama Anda melakukan pekerjaan. Sinar matahari tidak akan bisa membakar hingga titik fokusnya ketemu.” Alexander Graham Bell (1847–1922), pendidik dan penemu telepon kelahiran Skotlandia.
- Albert Schweitzer
”Mereka yang menghormati kepribadian orang lain adalah orang-orang yang benar-benar berguna.” Albert Schweitzer (1875–1965), teolog, filsuf dan musisi Jerman peraih Nobel Perdamaian 1952
- Samuel Johnson
”Penipuan dan kebohongan hanyalah ujian yang mengerikan. Kebenaran yang akan mengundangnya.” Samuel Johnson (1709–1784), pujangga Inggris
- Honore de Balzac
“”Menyendiri itu baik, tetapi Anda membutuhkan seseorang untuk mengatakan bahwa menyendiri itu memang benar-benar baik.” Honore de Balzac (1799–1850), novelis Prancis”
- Kahlil Gibran
”Jika Anda membeberkan rahasia Anda kepada angin, Anda tidak boleh menyalahkannya jika angin membuka rahasia itu kepada pohon-pohon.” Kahlil Gibran (1883–1931), filsuf, pujangga dan penulis Amerika Serikat kelahiran Lebanon
- Voltaire
”Nilailah seseorang dari pertanyaan yang dia ajukan, bukan dari jawaban yang ia katakan.” Voltaire (1694–1778), penulis dan filsuf Prancis
- Camilo Jose Cela
”Ada dua jenis manusia: satu yang mengukir sejarah dan satu lagi yang memikul beban akibatnya.” Camilo Jose Cela (1916–2002), penulis Spanyol, peraih Nobel Sastra 1989
- Kurt Cobain
”Kita tidak punya hak untuk mengekspresikan pendapat sampai kita tahu semua jawabannya.” Kurt Cobain (1967–1994), musisi Amerika Serikat
- CS Lewis
“Kamu tidak akan pernah terlalu tua untuk merancang target lain atau untuk memimpikan cita-cita baru.” CS Lewis (1898–1964), pengajar dan novelis Inggris
- Sun Tzu
”Keunggulan paling tinggi terjadi ketika Anda mampu menghentikan perlawanan musuh tanpa pertempuran.” Sun Tzu, penulis dan petinggi militer China, lahir pada 500 SM
- Epictetus
“Kita memiliki dua telinga dan satu mulut, karena itu kita bisa mendengarkan dua kali lebih banyak daripada berbicara.” Epictetus, filsuf Yunani Kuno
- Mao Tse-Tung
”Kita sering berpikir terlalu sempit, seperti katak di dasar sumur yang mengira langit itu hanya sebesar lubang atas sumur. Jika katak itu muncul ke permukaan, dia akan melihat pemandangan yang berbeda.” Mao Tse-Tung (1893–1976), tokoh terkemuka China
- Raja Fahd
”Saya akan menjadi ayah bagi anak-anak muda, dan saudara bagi orang tua’’ Raja Fahd, Raja Arab Saudi
- Lao Tzu
“”Kesehatan adalah hak milik yang paling berharga. Kepuasan adalah harta benda paling bernilai. Kepercayaan adalah kawan paling baik. Tak menjadi apa-apa adalah kegembiraan paling besar.” Lao Tzu (600–531 SM), filsuf China”
- Francois de la Rochefoucauld
”Alam memberikan kemampuan, keberuntungan melengkapinya dengan peluang dan kesempatan.” Francois de la Rochefoucauld (1613–1680), penulis klasik Prancis
- Anatole France
”Manusia hidup dengan tindakan, bukan dengan gagasan.” Anatole France (1844-1924), penulis Prancis
- Harold S Geneen
”Kepemimpinan lebih banyak dilatih melalui perilaku dan tindakan, bukan dengan kata-kata.” Harold S Geneen (1910–1997), pebisnis Amerika Serikat
- Charles de Montesquieu
“”Untuk benar-benar menjadi besar, seseorang harus berdampingan dengan orang lain, bukan di atas orang lain.” Charles de Montesquieu (1689–1755), politikus dan filsuf Prancis”
- Peter F Drucker
”Ikutilah tindakan yang efektif dengan perenungan. Dari perenungan itu akan datang tindakan yang lebih efektif lagi.” Peter F Drucker, pendidik dan penulis Amerika Serikat
- Alexander Smith
“Natal adalah hari yang menggenggam seluruh waktu bersama-sama.” Alexander Smith (1830-1867), pujangga Skotlandia
- Edward G Bulwer-Lytton
”Saya lebih suka memiliki lima musuh yang kompeten dan bersemangat daripada satu kawan yang bodoh.” Edward G Bulwer-Lytton (1803-1873), politikus Inggris
- Carl Gustav Jung
”Pertemuan dua kepribadian seperti hubungan dua bahan kimia; jika terjadi reaksi, keduanya akan berubah.” Carl Gustav Jung (1875–1961), psikolog Swiss
- Mahatma Gandhi
”Kepuasan itu terletak pada usaha, bukan pada pencapaian hasil. Berusaha keras adalah kemenangan besar.? Mahatma Gandhi (1869?1948), filsuf India
- Andre Gide
”Lebih baik dibenci karena apa yang Anda miliki daripada dicintai untuk sesuatu yang tidak Anda punyai.? Andre Gide (1869?1951), penulis Prancis, peraih Nobel Sastra 1947
- Voltaire
“Pria membenci individu yang mereka sebut tamak hanya karena tidak ada yang dapat diperoleh dari dia.? Voltaire Filsuf dan penulis termasyhur Prancis (1694?1778)
- Jawaharlal Nehru
”Jenis efisiensi yang paling tinggi adalah kemampuan menggunakan material yang ada untuk mendapatkan manfaat yang paling baik.” Jawaharlal Nehru (1889-1964), Eks Perdana Menteri India
- Steve Jobs
”Inovasilah yang membedakan seorang pemimpin dan pengikutnya.” Steve Jobs, pengusaha Amerika Serikat, pendiri Apple
- Nelson Mandela
”Memimpinlah dari belakang dan biarkan yang lain di depan ketika Anda merayakan kemenangan. Saat bahaya datang, berdirilah paling depan, maka orang akan menghormati Anda.” Nelson Mandela, mantan Presiden Afrika Selatan, peraih Nobel Perdamaian 1993
- Maxim Gorky
“Kebahagiaan selalu terasa kecil saat Anda mendapatkannya. Namun, coba biarkan dia berlalu begitu saja, Anda akan merasakan seberapa besar dan berharganya kebahagiaan itu.” Maxim Gorky (1868-1936), novelis dan pujangga asal Rusia
- Omar Bradley
“Keberanian adalah kemampuan untuk bertindak dengan pantas meskipun kita sedang dilanda ketakutan luar biasa.” Omar Bradley (1893-1981), jenderal Amerika Serikat
- Winston Churchill
“Saya tidak pernah khawatir dengan tindakan apa pun, saya hanya cemas dengan tindakan yang lamban.” Winston Churchill (1874-1965), Perdana Menteri Inggris semasa Perang Dunia II�
- Friedrich Nietzsche
“Saya tidak sedih kalau Anda telah membohongi saya, tapi saya justru sedih karena sejak saat itu saya tidak bisa percaya lagi kepada Anda.” Friedrich Nietzsche (1844-1900), ilmuwan dan filsuf Jerman� �
- William Hazlitt
“Mencintai kebebasan berarti cinta kepada orang lain, mencintai kekuasaan berarti cinta kepada diri sendiri.” William Hazlitt (1778-1830), penulis Inggris